#WMR 1 – 4 March 2022

  • icon-jam2 years ago
  • icon-share
    Shares

#WMR 1 – 4 March 2022

Highlight

 

IHSG masih bergerak naik 0,6% dalam sepekan terakhir menjadi 6.928 dan LQ45 naik 0,9% menjadi 994. Pergerakan saham domestik relatif baik bila dibandingkan dengan pergerakan saham global yang banyak terpengaruh oleh keadaan perang di Eropa. Di bagian obligasi, yield dari INDOGB 10 tahun naik 13bps mencapai 6,64%. Kami melihat saat ini lebih baik memiliki kelas aset saham domestic dimana RD saham MMI yaitu RD MITRA mampu naik 1,4% dalam sepekan.

ISM manufacturing US untuk bulan Feb22 berada pada 58,6, naik dari 57,6 di bulan sebelumnya. Caixin PMI Manufacturing berada pada level 50,4 pada Feb22 dari sebelumnya 49,1. GDP India pada kuartal keempat 2021 meleset dari asumsi pasar di 6% yoy dan berada pada 5,4% yoy. Inflasi EU Feb22 berada pada 5,8% yoy dari sebelumny 5,1% yoy. Sementara tinggat pengangguran di EU pada Jan22 berada pada 6,8% yoy dari sebelumnya 7% yoy. US Non-farm payroll tercatat 678 ribu di Feb22, meningkat jauh dari 481 ribu di Jan22 dan jauh lebih tinggi dari perkiraan pasar di 400 ribu. Tingkat pengangguran turun menjadi 3,8% yoy di Feb22 dari sebelumnya di 4,0% yoy.

PMI Indonesia berada pada 51,2 di Feb22 dari sebelumnya 53,7. Posisi tersebut cukup baik mengingat Indonesia berada pada puncak Covid varian omicron. Inflasi Indonesia bulan Feb22 mengalami penurunan sedikit menjadi 2,06% yoy dari 2,18% yoy sebelumnya. Inflasi inti masih tetap naik mencapai 2.03% yoy di Feb22 dari sebelumnya 1,84% yoy.

 

Picture of the week

 

 

Minggu lalu harga batu bara menyentuh USD 440/ton, ini merupakan rekor harga tertinggi yang pernah tercapai. Meletusnya perang di Eropa membuat harga energi melambung tinggi. Jerman dan Italia membuka kembali wacana penerapan PLTU batu bara untuk menjaga kecukupan listrik di dalam negaranya setelah pasokan gas dari Rusia mengalami kendala. Jika harga batu bara kembali tinggi maka itu menguntungkan Indonesia sebagai penghasil batu bara yang besar. Dilihat dari sejarah (Pic 1), pertumbuhan secara tidak langsung dapat terdorong dari harga batu bara. Efek multiplikasi ke banyak sektor membuat ekonomi Indonesia tumbuh terutama konsumsi. Pertumbuhan PDB pada kuartal keempat 2021 paling terasa di Papua, Maluku, Sulawasi dan Kalimantan. Harga batu bara bisa saja turun jika perang mereda, Namun kami melihat kondisi pandemi yang baru akan selesai membuat kebutuhan energi meningkat. Menurut kami jika permintaan batu bara bisa bertahan maka perekonomian Indonesia dapat ikut terdorong. Kami masih merekomendasikan RD saham yaitu RD MITRA karena rally saat ini memiliki dasar fundamental bagi perusahaan – perusahaan di Indonesia.

 

Important Date

 

  • Wed, 09 MAR CH: Inflation Rate Feb22
  • Wed, 09 MAR ID: IKK Feb22
  • Thu, 10 MAR ID: Retail Sales Jan22
  • Thu, 10 MAR EU: Interest Rate Decision
  • Thu, 10 MAR US: Inflation Rate Feb22

 


 

PRODUK 6M PERFORMANCE YTD PERFORMANCE
JCI +13,1% +3,5%
LQ45 +15,2% +5,9%
Saham
MITRA +6,2% +2,5%
ASEAN5 +5,4% +0,6%
MGSED -27,3% -24,4%
Pendapatan Tetap
MIDU +1,07% +0,06%
MINION -5,13% -5,02%
MIDO2 -0,60% -0,66%
IDAMAN -4,23% -3,27%

 


 

DISCLAIMER

Pendapat yang diungkapkan dalam artikel adalah untuk tujuan informasi umum saja dan tidak dimaksudkan untuk memberikan saran atau rekomendasi khusus untuk individu atau produk keamanan atau investasi tertentu. Ini hanya dimaksudkan untuk memberikan edukasi tentang industri keuangan. Pandangan yang tercermin dalam konten dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan. Seluruh data kinerja dan return investasi yang tertera di artikel ini tidak dapat digunakan sebagai dasar jaminan perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksa dana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksa dana.

Written by

Willy Gunawan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *