Market Buzz : Expedite Spending, Positive for Stocks.

  • icon-jam4 years ago
  • icon-share
    Shares

Market Buzz : Expedite Spending, Positive for Stocks.

 

Pada minggu ini Menteri Keuangan, Ibu Sri Mulyani mengungkapkan bahwa defisit Indonesia per akhir Oktober berada pada -3,29% dari GDP (Rp 549 triliun). Persentase tersebut melebar dari akhir bulan sebelumnya yang berada pada defisit -2,7% dari GDP (Rp 452 triliun). Defisit yang relatif rendah karena ditopang oleh penerimaan negara yang cukup baik yang sampai pada akhir Oktober sudah mencapai 86,6% dari target penerimaan negara tahun ini.

Selain itu, Ibu Sri Mulyani juga memperkirakan bahwa sampai dengan akhir tahun defisit Indonesia dapat mencapai -5,2%. Dari GDP. Maka dari itu, kami dana yang akan dipergunakan masih sangat besar dalam bulan November dan Desember 2021.

Bila kita melihat pada GDP kuatal tiga 2021, spending pemerintah sangat rendah bila dibandingkan pada kuartal kedua. Kebijakan itu seiring dengan pemberlakuan PPKM di hampir seluruh wilayah di Indonesia. Namun dengan pelonggaran mobilitas saat ini dan percepatan pemerintah dalam belanja di akhir tahun, serta kecepatan pemerintah dalam merespon pandemi, kami melihat pemerintah harusnya dapat menyalurkan dana lebih baik. Pos kementerian dengan pengeluaran paling besar per September 2021 masih berada pada Kemenkes dan disusul oleh Kemen PUPERA (chart 1). Spending Kemesos juga cukup besar meskipun sudah lebih kecil dibanding tahun lalu.
Ketiga pos kementerian tersebut tentu berimbas positif pada pasar saham di Indonesia. Dengan ini investor melihat pemerintah melakukan spending yang tepat untuk memulihkan ekonomi sambil menjaga pertumbuhan.

Kami merekomendasikan Reksa Dana Mandiri Investa Atraktif (RD MITRA), RD di kelas aset saham yang menjadi tumpuan dalam pemulihan ekonomi. RD MITRA menghasilkan 4,6% dalam tiga bulan terakhir dimana portofolio mencakup saham dari sektor new economy yaitu sektor teknologi dan sektor value yang masih baru mulai naik dalam dua bulan terakhir

 

 

PRODUK 6M PERFORMANCE YTD PERFORMANCE
MITRA +3,6% -3,2%

 


Info lebih lanjut

Hubungi Mandiri Investasi – (021) 526 3505
Mandiri Investasi – www.mandiri-investasi.co.id
Moinves – www.moinves.co.id

 


 

DISCLAIMER

Pendapat yang diungkapkan dalam artikel adalah untuk tujuan informasi umum saja dan tidak dimaksudkan untuk memberikan saran atau rekomendasi khusus untuk individu atau produk keamanan atau investasi tertentu. Ini hanya dimaksudkan untuk memberikan edukasi tentang industri keuangan. Pandangan yang tercermin dalam konten dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan. Seluruh data kinerja dan return investasi yang tertera di artikel ini tidak dapat digunakan sebagai dasar jaminan perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksa dana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksa dana.

Written by

Willy Gunawan

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *