Mochammad Takdis – Dari Putus Cinta Bisa Menghasilkan Omset Milyaran Rupiah

  • icon-jam6 years ago
  • icon-share
    Shares

Mochammad Takdis – Dari Putus Cinta Bisa Menghasilkan Omset Milyaran Rupiah

Bila sebagian besar orang patah hati memilih sedih berlarut-larut atau melakukan tindakan cari perhatian agar dikasihani sampai diajakin balikan, lain halnya dengan Mochammad Takdis. Semua energi negatif yang ia serap setelah putus malah meningkatkan kejeliannya melihat pasar jasa wisata sehingga mampu mematahkan mitos bahwa jalan-jalan ke luar negeri itu mahal banget. Di usia 28 tahun, Takdis telah sukses mendirikan Whatravel Indonesia, perusahaan travel berbiaya terjangkau yang sudah membawa ratusan orang keliling dunia.

 

Takdis mengawali karirnya sebagai seorang travel blogger. Sekarang ia merupakan salah satu jajaran top travel blogger indonesia juga travel influencers yang sudah menginjakkan kaki di sekitar 40 negara. Tak cepat berpuas diri, Takdis sadar pemasukan dari profesi tersebut pasti ada masanya sehingga ia mencoba berbisnis dimulai travel gear hingga coffee shop. Sayangnya, kedua bisnis itu bermasa depan kurang cerah. Akhirnya ia memutuskan menggeluti usaha travel, bidang yang membesarkan namanya selama 7 tahun terakhir.

 

Menariknya, meski Whatravel Indonesia baru berdiri 1 tahun 7 bulan tapi omzetnya boleh diadu. Bersama timnya, Takdis berhasil meraup keuntungan hingga 5 M di akhir tahun lalu. Luar biasa memang. Meski dari luar sepertinya terlihat instan, namun ada proses yang panjang dibalik itu semua. Berkat profesi travel blogger yang dirintisnya sejak dulu, bisnisnya dapat bersaing serta memperoleh kepercayaan masyarakat luas. Takdis percaya kesabaran berposes akan membawa kita ke tahapan lebih tinggi.

 

“Punya kemampuan diri untuk menanggung kegagalan dalam waktu yang lama”

 

Itulah yang Takdis katakan ketika ditanya bagaimana tips untuk menjalani sebuah bisnis. Ia masih ingat ketika usahanya sempat mengalami hambatan akibat trip yang sudah direncanakan tidak berjalan mulus. Akibatnya ia harus menanggung nominal kerugian cukup besar. Ia tidak patah semangat dan terus mencari formula yang tepat hingga usahanya bisa stabil seperti sekarang. Belajar dari kegagalan ialah kuncinya.

 

Ada beberapa hal penting yang Takdis sampaikan buat kamu yang tertarik punya usaha sendiri:

 

  • Jangan berbisnis ketika butuh duit

Jika kamu tabunganmu masih miris, jangan ngotot punya tambahan dari bisnis. Sebab nanti biaya hidupmu lah yang harus dikorbankan lalu menuntunmu pada utang. Baiknya berbisnislah apabila sudah punya tabungan investasi yang cukup.

 

  • Berbisnis bukan satu-satunya ladang uang

Banyak orang melihat bisnis merupakan bisnis merupakan bentuk dari financial freedom. Padahal enggak begitu juga karena yang kita hadapi itu resikonya besar. Kalo nggak siap ya langsung tumbang. Carilah rejeki yang memang kamu mampu berkembang disitu daripada rugi beruntun.

 

  • Jangan over optimistic

Segala yang berlebihan tidak baik, begitu pula dengan bisnis. Milikilah keyakinan sewajarnya, siapkan diri menghadapi hal terburuk kemudian tanyakan ke diri sendiri apa yang harus dilakukan saat gagal. Itulah seorang pebisnis.

 

Harapan Takdis ke depannya Whatravel Indonesia dapat menjadi investasi jangka panjang di industri travel Indonesia yang merubah pemikiran jika jalan-jalan itu ternyata tidak harus mahal, tidak perlu ribet namun tetap aman. Dan juga semoga anak-anak muda Indonesia berani berinovasi dan mengalahkan ketakutan kegagalan dengan investasi melalui bisnis.

Written by

Celixa Yovanka

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *