#WMR 2 – 6 Agustus 2021

  • icon-jam3 years ago
  • icon-share
    Shares

#WMR 2 – 6 Agustus 2021

Highlight

 

IHSG naik 2,2% dalam seminggu dalam mengawali minggu pertama pada bulan Agustus mencapai level 6.203. Sedangkan yield INDOGB 10 tahun relatif flat di 6,29%.

Data dari China Caixin PMI Manufacturing bulan Juli turun menjadi 50,3 dari 51,3. Sedangkan Markit PMI Manufacturing US dan EU di Juli 63,4 dan 62,8 masing – masing dari 62,1 dan 63,4 pada bulan sebelumnya. Non – Farm Payroll pada Juli mencatat angka 943 ribu, lebih tinggi dari sebelumnya 938 ribu dan perkiraan consensus 870 ribu. RBA dan BOA mengumumkan mempertahankan suku bunga acuan pada 0,1%.

Indonesia mengumumkan pertumbuhan GDP pada kuartal kedua 2021 berada pada 7,07% yoy (3,31% qoq), lebih tinggi dari perkiraan konsensus di 6,57% yoy (2,94% qoq) dan pertumbuhan pada kuartal pertama 2021 yang masih negatif 0,71%. Hal ini sangat menggembirakan di tengah keadaan pandemi covid – 19 di Indonesia Inflasi Indonesia pada bulan Juli berada pada 1,52% dari sebelumnya 1,33%. Sedangkan inflasi inti di 1,40% pada Juni dari 1,49%.

 

Picture of the week

 

 

 

GDP Indonesia di kuartal kedua mencapai 7,07% yoy, lebih tinggi dari perkiraan pasar di 6,72% yoy dan GDP kuartal satu di -0,71% yoy (Chart 1). Pertumbuhan kuartal kedua besar ditopang oleh konsumsi masyarakat 5,93% yoy (vs -0,71% yoy 1Q21) dan investasi (gross fixed capital formation/GFCF) 7,54% yoy (vs -0,23% yoy 1Q21). Hal tersebut membuktikan bahwa arah pembangunan sudah tepat dan Indonesia mampu untuk keluar dari resesi yang disebabkan pandemi. Melihat perkembangan ekonomi yang terus berlangsung ternyata belum dibarengi oleh pertumbuhan saham LQ45 yang sebagian besar konstituennya adalah saham blue chip (Chart 2). Kami melihat peluang investasi saham untuk mengimbangi pertumbuhan GDP dan kembali mendekati JCI.

 

Important Date

 

  • 09 AUG
    • Indonesia: July Consumer Confidence Index
  • 10  AUG
    • Indonesia: July Retail Sales
  • 11  AUG
    • US: July Inflation

 


 

PRODUK 6M PERFORMANCE YTD PERFORMANCE
JCI +0,8% +3,8%
Saham
MITRA -6,2% -5,7%%
ASEAN5 -7,8% -6,7%
MGSED +2,2% +6,8%
Pendapatan Tetap
MIDU +2,25% +2,26%
MINION +0,28% +0,73%
MIDO2 +0,62% -0,75%
IDAMAN +0,49% -0,11%

 


 

DISCLAIMER

Pendapat yang diungkapkan dalam artikel adalah untuk tujuan informasi umum saja dan tidak dimaksudkan untuk memberikan saran atau rekomendasi khusus untuk individu atau produk keamanan atau investasi tertentu. Ini hanya dimaksudkan untuk memberikan edukasi tentang industri keuangan. Pandangan yang tercermin dalam konten dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan. Seluruh data kinerja dan return investasi yang tertera di artikel ini tidak dapat digunakan sebagai dasar jaminan perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksa dana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksa dana.

Written by

Willy Gunawan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *