Weekly Market Recap 26 – 30 Agustus 2024

  • icon-jam02 September 2024
  • icon-share
    Shares

Weekly Market Recap 26 – 30 Agustus 2024

Highlight  ‌

 

Market:

  • IHSG menguat banyak 1,67% wow dalam seminggu menjadi 7.670 dan bahkan sempat menyentuh 7.700. Namun kenaikan IHSG belum sepenuhnya diikuti oleh LQ45 yang hanya bergeser 0,1% wow menjadi 944.
  • Pergerakan IndoGb yield masih minim yang masih dikisaran 6,63% dan spread turun 10 bps merapat menjadi 272 bps.
  • Nilai tukar Rupiah stabil di Rp 15,450 per USD.

 

Macro:

  • Inflasi PCE AS bertahan di 2,5% pada Jul24, sama seperti bulan sebelumnya. Begitu juga dengan inflasi inti Core PCE AS 2,6% yoy sama antara Jun24 dan Jul24.

 

Picture of the week

 

 

IHSG mencetak rekor baru mencapai 7700 dengan nilai tukar yang terus menguat ke Rp 15,450 per USD. Penguatan IHSG merupakan risk-on dari investor global terhadap kepastian pemotongan suku bunga The Fed.  Dengan kenaikan sampai dengan minggu lalu maka IHSG telah naik 5,5% ytd. Kenaikan tersebut membuat valuasi IHSG bertengger di13,6x forward PE (Pic 1) dan merupakan valuasi yang murah dibandingkan dengan mean di 15x selama satu dekade.

 

 

Melihat laporan keuangan di kuartal kedua yang sebagian besar inline terhadap perkiraan konsensus maka kemungkinan downside risk di semester kedua sepertinya terbatas. Bahkan dengan penguatan Rupiah sampai ke Rp15.450 per USD memungkinkan akan adanya kemungkinan surprise penguatan EPS (Pic 2). Kami melihat dinamika menjelang empat bulan terakhir tahun 2024 cukup positif untuk RD saham domestik. Investor disarankan untuk tetap memiliki RD saham seperti RD MICB, RD ASEAN5, RD Indeks FTSE ESG serta ETF LQ45.

 


 

PRODUK 3M PERFORMANCE YTD PERFORMANCE
JCI +9,1% +5,5%
LQ45 +8,0% -2,7%
Saham
MITRA A +8,0% +0,0%
MICB A +8,5% -0,4%
ASEAN5 +7,4% -1,4%
MGSED +3,3% +14,8%
Indeks
FTSE ESG A +11,5% +0,5%
ETF
XMLF +8,1% -0,3%
Campuran
MISB +2,10% +2,77%
Pendapatan Tetap
MIDU +2,10% +3,11%
MIDO2 +3,05% +2,92%
IDAMAN +5,39% +2,08%
Pasar Uang
MIPU A +1,09% +2,84%
MMUSD +0,86% +2,05%

*Data diatas adalah data per tanggal 30 Agustus 2024

 


Info Lebih Lanjut

Hubungi Mandiri Investasi – (021) 526 3505 ‌
‌Whatsapp Mandiri Investasi – 0816 86 0003‌
‌Email Mandiri Investasi – [email protected]
‌Mandiri Investasi – www.mandiri-investasi.co.id‌‌


DISCLAIMER

‌Pendapat yang diungkapkan dalam artikel adalah untuk tujuan informasi umum saja dan tidak dimaksudkan untuk memberikan saran atau rekomendasi khusus untuk individu atau produk keamanan atau investasi tertentu. Ini hanya dimaksudkan untuk memberikan edukasi tentang industri keuangan. Pandangan yang tercermin dalam konten dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan. Seluruh data kinerja dan return investasi yang tertera di artikel ini tidak dapat digunakan sebagai dasar jaminan perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksa dana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksa dana

Written by

Willy Gunawan

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *