Hasilkan Uang 1,5 Milyar Seperti Pemenang Asian Games 2018

  • icon-jam6 years ago
  • icon-share
    Shares

Hasilkan Uang 1,5 Milyar Seperti Pemenang Asian Games 2018

Berlalunya keseruan Asian Games 2018 menyisakan perasaan mengharukan terlebih bagi masyarakat dan atlet. Atmosfer kebanggaan terhadap Indonesia terlihat dari persembahan sejumlah medali yang dihasilkan anak bangsa. Ini pun diapresiasi sebesar-besarnya oleh pemerintah dengan menyediakan bonus yang lumayan banget. Seperti yang kamu tahu, ada hadiah Rp. 1,5 Milyar buat peraih medali emas serta fasilitas rumah dan tunjangan karir Pegawai Negeri Sipil bagi masing-masing pemenang.

 

Bikin iri ya? Jangan maksa jika kamu memang nggak ada bakat jadi atlet. Ada cara lain supaya kamu tetap bisa memiliki uang Rp. 1,5 Milyar bahkan dalam beberapa tahun ke depan.

 

  • Perbesar alokasi investasi

Bila selama ini kamu hanya mengambil 5-10% dari pendapatan untuk ditabung, coba naikan hingga 50%. Kamu masih bisa makan, memenuhi kebutuhan sehari-hari namun hanya perlu mengurangi hidup konsumtif. Seandainya kamu sudah berpasangan dan punya 2 penghasilan, cobalah hidup menggunakan 1 pemasukan saja, sementara 100% sisanya diinvestasikan. Kemudian, lihat kemajuannya di bulan-bulan berikutnya.

 

  • Uangkan hobimu

Ketimbang cuma untuk lucu-lucuan aja, lebih baik hobimu dijadikan uang. Semisal sukanya masak, coba deh bikin tester makanan lalu ajak temanmu mencobanya. Ketika kamu mendapat respon positif, bisa tuh bikin catering kecil-kecilan dulu sambil cek target pasarmu. Atau kalian yang suka nulis dan foto, tawarkan jasamu buat mengisi konten di sosial media atau website. Percayalah tambahannya tuh lumayan banget.

 

  • Investasi Reksadana Saham

Masukkan pendapatan yang sudah kamu sisihkan itu ke Reksa Dana Saham dimana fungsinya memang sebagai investasi jangka panjang. Makin besar yang kamu tanam, potensi keuntungannya pun makin besar. Cocok untuk kalian yang sudah menjalankan rencana hidup sehingga kegunaan investasinya pun jelas, membeli rumah misalnya. Anggaplah setiap bulan kamu setor Rp. 1 juta, dalam 10-15 tahun kemungkinan cicilan rumahmu sudah selesai agar bisa fokus ke hal lainnya.

 

Dengan menerapkan ketiga strategi di atas, kamu punya kesempatan yang sama atau bahkan bisa dapetin lebih dari Rp. 1,5 Milyar. Kuncinya tentu saja di investasi karena nggak bakal cukup kalo hanya mengandalkan gaji.

Written by

Celixa Yovanka

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *