Kerja Keras secara Cerdas

  • icon-jam7 years ago
  • icon-share
    Shares

Kerja Keras secara Cerdas

Dibanding hantu, deadline adalah hal yang ditakuti oleh semua orang. Stress, panik, susah tidur bahkan sampai naiknya asam lambung bisa dirasakan oleh kalian yang pernah berhadapan dengan situasi ini. Deadline itu penentu dari reputasi yang sudah kita bangun demi memperoleh penilaian baik atasan. Bertahan di tengah kondisi seperti ini tanpa menjatuhkan kualitas pekerjaan masihlah memungkinkan. Seperti ini caranya:

 

  • Fokus
    Multitasking sepertinya akan membuat pekerjaanmu lebih cepat selesai, padahal tidak. Sortir yang harus dikerjakan lalu fokuslah pada satu pekerjaan itu sampai selesai. Bila kamu merasa lelah, istirahat sejenak diperbolehkan kok. Daripada kamu memaksakan kehendak yang menurunkan hasil. Kalau sudah beres semua, ganti ke pekerjaan selanjutnya.

 

  • Kenali arti kata mendesak
    Sebuah desakan otomatis menimbulkan ketegangan sehingga kamu susah berpikir jernih. Tariklah napas kemudian cerna kembali jika kamu mendapatkan tambahan pekerjaan yang harus dibereskan. Tanyakan juga deadline-nya agar kamu bisa mengatur ulang atau tetap pada prioritas yang sudah kamu rencanakan sebelumnya.

 

  • Jauhkan gadget
    Keinginan mengeluh di media sosial tentu tinggi saat kamu merasa sebal karena pekerjaan yang tak kunjung usai. Sesungguhnya inilah salah satu alasan mengapa kerjaanmu nggak cepet beres. Melupakan emosi di akun media sosial itu candu, belum lagi bila ada tanggapan yang memancingmu untuk bercerita. Nah terus kapan kelarnya?

 

  • Istirahat
    Berkutat bersama deadline bukan berarti kamu nggak boleh santai lho. Bangun dari tempat duduk, lakukan gerakan ringan yang membantu ototmu lebih rileks. Kalau melihat layar komputer telalu lama dapat mengakibatkan mata lelah, sakit kepala serta berpotensi membuat mata normalmu menjadi minus. Hiruplah udara segar dan kembalilah ketika energimu sudah seperti semula.

 

  • Beri reward untuk diri sendiri
    Kerja kerasmu harus dirayakan. Nggak perlu nunggu orang lain melakukannya. Ajak dirimu makan enak atau beli barang yang kamu suka. Meski sepele, tapi cara tersebut mampu menumbuhkan perasaan positif dan menambah semangatmu supaya lebih giat bekerja.

 

Nah teman-teman, secapek-capeknya kamu bekerja tetaplah bersyukur karena diberikan rejeki yang cukup guna menafkahi diri sendiri maupun mempersiapkan kebutuhan di masa depan. Oleh karena itu, hargai keringatmu dengan memiliki tabungan investasi supaya hari tuamu tenang dan nyaman.

Written by

Celixa Yovanka

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *